Blog tentang cerita dongeng anak-anak, cerita pendek (cerpen) remaja - dewasa, dan penulis cerita terkemuka di dunia.

Jumat, 13 November 2020

Mainkan Not Pianika Lagu Cicak Cicak di Dinding (AT Mahmud) Yuk!

Halo teman-teman, akhirnya kita bertemu kembali. Kalian semua sehat kan?

Terbaik!

Postingan kali ini, aku ingin membagikan not pianika salah satu lagu anak luar biasa yang populer sampai sekarang. Tak lain tak bukan adalah "Cicak-cicak di Dinding".

Sebagaimana diketahui, lagu anak ini memiliki lirik yang sederhana, membuat anak-anak - yang bahkan belum bisa bicara sekalipun - dapat memahaminya.

Orang-orang mengenal Abdullah Totong Mahmud sebagai pengarangnya. Yah, meskipun ada beberapa sumber yang menyebutkan jika lagu easy listening ini dikarang oleh NN (No Name / Anonim). Apapunlah ya?!

Berikut ini adalah Not angka lagu "Cicak Cicak Di Dinding" yang bisa dimainkan pada pianika, suling, piano, dan alat musik lainnya.


Menurut A.Y. Hudayat (Dosen FIB UNPAD) dalam video 20.detik.com, lagu Cicak Cicak di Dinding memiliki pesan "Seterbatas apapun makhluk pasti diberi paket rezkinya." Tampaknya pak AT Mahmud sengaja menyelipkan pesan ini untuk menjadi pelajaran bagi kita semua, khususnya bagi anak-anak kita.

Oke, segini dulu postingan kali ini. Sampai jumpa di postingan mendatang tentang not pianika lagu anak, Ciao!

0 $type={blogger}:

Posting Komentar